Kecewa Gagal Audiensi, LPLH dan Organisasi PPDD Segel Kantor

BIMA,KabaroposisiNTB.Com--Kecewa dengan undangan dari pemerintah kecamatan atas agenda audiensi dengan pihak PT Bunga Raya Lestari, Lembaga Peduli Lingkungan Hidup (LPLH) Mada Monggo dan Pemuda Peduli Desa Dena, lembaga lainnya menyegel kantor camat pada Rabu 10 februari 2021. 

Audiensi ini adalah tanggapan pihak kecamatan atas aksi demo senin 8 februari 2021 kemarin.

Agus Setiawan S.Pd, salah satu anggota LPLH mengungkapkan penyegelan ini dilakukan karena kecewa atas pemerintah kecamatan terkait undangan pertemuan dijanjikan Senin saat aksi kemarin. 

Baca juga: Kembali, LPLH Gelar Aksi Demo Tuntut PT Bunga Raya Lestari

Sambung dia, Kenapa pertemuan tiba tiba diadakan di kantor desa sedangkan undangan pertemuannya di aula camat. inikan pembohongan atau sengaja dibuat seperti itu," terangnya. 

''Kembali Agus tegaskan, Penyegelan ini tiada lain adalah rasa kecewa kami atas ulah pemerintah kecamatan mengundang kami kalau rapatnya di kantor desa sementara semula direncanakan di aula camat, ada apa dibalik semua ini," akurnya. 

"intinya penyegelan ini kami kecewa atas di php atas pertemuan dengan pihak PT gagal dilaksanakan di camat," katanya.

Sementara Camat Madapangga Mohamad Saleh MAp menjelaskan adanya peralihan tempat untuk audiensi itu diminta pemerintah desa dengan adanya banyak hal. Usai mendengar permintaan itu, kami menggelar audiensi di kantor desa hari ini," kata camat.(KO.O4)


No comments

Powered by Blogger.