Pembinaan ASN, Bupati Bima : Aparatur Harus menjadi Teladan
BIMA,KabaroposisiNTB.Com__Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE melakukan pembinaan Aparatur Sipil Negara (ASN), PPPK dan Tenaga Penunjang Utama (TPU) lingkup Kecamatan Wawo, di Lapangan Desa Riamau, Selasa (30/08/22).
Bupati Bima didampingi tiga orang Staf Ahli, Asisten III Drs.H. Arifudin, Inspektur Kabupaten Bima H.Abdul Wahab Usman, SH, M.Si, Kepala BKD dan Diklat Drs. Agus Salim M.Si, Kadis Dikbupora Zunaidin S.Sos MM, Kadis Perkim M.Taufik ST, MT, Kabid Pemdes DPMD dan Muspika Kecamatan Wawo.
Selain pembinaan, secara khusus dimanfaatkan Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE untuk memberikan arahan kepada para 9 orang Kades yang menghadiri acara dan dirangkaikan Pelepasan Purna Tugas Kepala SMPN 4 Wawo.
Dalam arahannya, Bupati menekankan pentingnya pengelolaan dana desa yang akuntabel, transparan.
“Untuk seluruh kepala desa jangan menganggap sepele terkait pengelolaan dana Desa, dibutuhkan kemauan keras serta kejujuran dari bapak ibu yang memang bertugas mengelola dana Desa, ” ujarnya.
Lanjutnya, manajemen pengelolaan dana desa diperlukan kapasitas dan keterampilan. Pastikan semua aparatur bekerja sesuai regulasi, ketentuan yang berlaku. “Terpenting pastikan bekerja sebagai sebuah tim, “ tekan Umi Dinda sapaan akrab Bupati Bima.
Diingatkan Bupati Bima, kedepankan keterbukaan informasi publik. Penting memberikan pemahaman terkait transparansi pengelolaan dana desa dalam berbagai kesempatan.
Bagi aparatur, Bupati berharap dapat memberikan contoh dan teladan.
“Selaku aparatur, saya mengingatkan untuk tingkatkan disiplin, kinerja dan berperilaku yang baik, jadilah contoh teladan bagi masyarakat, “ tegas Umi Dinda.
Bupati Bima juga meminta semua pihak untuk menjaga, merawat dengan baik infrastruktur yang ada.
Menutup arahanya, Bupati Bima menyampaikan apresiasi kepada seluruh masyarakat Kecamatan Wawo atas prestasinya. Menurutnya, masyarakat wawo memiliki karakter sabar dan santun.(RED)
No comments