Tak Tepati Janji Terkait Aspal Jalan, Kamil Mataram: Gubernur NTB Tukang PHP dan Sibuk Pencitraan

foto: Kamil Mataram Gelar Aksi Demo depan kantor Gubernur NTB.

Mataram,KabaroposisiNTB.Com--Aksi unjuk rasa yang di lakukan oleh kerukunan mahasiswi Lambu Mataram ( Kamil Mataram) di kantor Gubernur NTB, menuntut agar pemprov NTB Segera memperbaiki jalan lintas provinsi Sape Langgudu yang ada di kabupaten Bima.

Dalam aksi unjuk rasa Kamil Mataram mendesak terhadap gubernur NTB agar segera melakukan pengaspalan jalan lintas provinsi yang ada di kecamatan Sape, Lambu dan langgudu. Pasalnya jalan lintas provinsi Sape Langgudu sangat parah rusaknya sehingga  aktivitas masyarakat setempat terhambat  akibat jalan rusak.

Kerukunan mahasiswi Lambu Mataram sudah melakukan aksi unjuk rasa pada pada tahun 2020 bulan februari dengan tuntutan yang sama namun pada hari ini tidak ada kejelasan gubernur NTB terkait pelaksanaan pengaspalan jalan lintas provinsi Sape Langgudu tersebut.

"Maka dari itu, Ketua Umum Kamil Mataram Irawan,  menyampaikan" pada tahun 2020 bulan februari kemarin kami sudamelakukan unjuk rasa di kantor Gubernur untuk segera melakukan pengaspalan jalan lintas provinsi Sape Langgudu dan pihak PUPR provinsi merespon dengan baik, untuk bulan 5 tahun 2020 akan dilakukan pelaksanaan, ucap dinas PUPR provinsi pada saat itu, jelasnya.

Namun pada hari ini gubernur NTB tidak ada respon dan keseriusan sama sekali terkait apa yang menjadi tuntutan kami, ini semacam bahwa Bima di permainkan oleh gubernur NTB dengan dalil kebohongannya dan kami tidak terima kalau Bima di anak tirikan oleh gubernur NTB hari ini, Tutur ketua umum Kamil Mataram.

Kemudian dilanjutkan oleh korlap Bung Anas Dermawan, Bahwa gubernur NTB tidak mempunyai etika keadilan dan lingkungan terhadap apa yang menjadi penderitaan masyarakat Lambu pada hari ini. Sudah masuk satu tahun menunggu kejelasan terkait pengaspalan jalan namun pada hari tidak kejelasan sama sekali baik dari pelaksanaan maupun transparansi anggaran pelaksanaan, ungkap korlap.

Lanjutnya, gubernur NTB selalu berlindung di jubah industrialisasi yang sampai hari ini tidak jelas ketimbang memikirkan nasib rakyat yang bercucuran lumpur dan kecelakaan akibat jalan rusak.

Kami menegaskan gubernur NTB stop pencitraan laksanakan apa yang menjadi tuntutan masyarakat dan segera melakukan pelaksanaan pengaspalan jalan lintas provinsi Sape Lambu dan Langgudu, tuturnya.(KO.O3)

No comments

Powered by Blogger.