Pembinaan Pegawai Pendidikan,Terus digenjot BKD Bersama Dikbupora

Kabupaten Bima,KabaroposisiNTB.Com--Dalam mensosialisasikan aturan pemerintah pusat Badan Kepegawaian Daerah (BKD) bersama Dinas Dikbudpora Kabupaten Bima akan mengelilingi 18 kecamatan guna memberikan pembinaan dan menyampaikan tugas dan kewenangan para guru, kepala sekolah (kasek), tenaga honor dan sukarela di jajaran pendidikan. 

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Drs Agus Salim MSi menyampaikan pembinaan dan sosialisasi kepada jajaran pendidikan dalam beberapa waktu dekat ini terus dilakukan Dinasnya.

"Kata dia, Setelah pihaknya bersama Sekda dan Dinas Dikbudpora mendatangi pemerintah pusat, ternyata banyak hal di jajaran pendidikan yang masih kurang di daerah kita," ucap Agus Salim.

Salah satunya, Pengelolaan Dana BOS, Data Dapodik, pengangkatan kasek, serta sertivikasi guru dan Upt penunjang Kuptd akan berubah namanya kedepan," akun Kepala BKD. 

Dikatakannya, Telah 4 kecamatan yang telah diberikan pembinaan hingga hari ini," katanya.

"Khusus tunjangan sertivikasi Guru, dia berharap kepada para seluruh guru agar tak mengiput data jam menganjar dengan data asal asalan kata lain data fiktif untuk pemenuhan jam menganjar," pinta Agus Salim. 

Ditambahkan Agus Salim, khusus kepala sekolah agar bekerjalah dengan baik dan jangan dengar isu isu adanya rutasi mutasi. Selain itu, pendataan tenaga Honorer (Sukarela) di tiap sekolah harus sesuai data jangan semaunya. Pasalnya, penjaringan UP3K berdasarkan data sekolah khusus jajaran pendidikan," jelas Kepala BKD asli Madapangga ini.(KO.O1)

No comments

Powered by Blogger.