Terkait Keluhan Pelaksanaan DAK di Wawo, Kadis: Akan Tindak Tegas Kontraktor Nakal

BIMA,KabaroposisiNTB.Com__Siap siap, Pelaksana pekerjaan DAK dari Dinas Dikbudpora Kabupaten Bima untuk tahun 2022 kena sanksi, apabila Main main dengan pekerjaannya. Hal ini disampaikan Zunaidin, S.Sos.MM Kepala Dinas Dikbudpora Kabupaten Bima, pada media ini, Selasa 23 Agustus 2022 di ruang kerjanya. 

Ia menyampaikan pihaknya tak ingin lagi pelaksana pekerjaan Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk pembangunan sekolah baru dan rehab serta sejenisnya. 

BACA JUGA: Pelaksanaan DAK di Wawo Mulai Dilanggar, Seorang Sorot dan Tebar Ancaman Boikot.

"Terkait adanya keluhan seorang warga kecamatan Wawo, yang mengingatkan agar pelaksana bekerja berdasarkan regulasi dan aturan, pihaknya selaku PPK serta seluruh jajaran Dikbudpora Kabupaten Bima menyampaikan apresiasi atas kritikannya," Kata Mantan Kadis Dukcapil ini. 

Pihaknya berkomitmen untuk pelaksana DAK tahun 2022 ini agar pelaksana ngga main main atas uang negara tersebut," Tutur Zunaidin.

"Disisi lain, pelaksanaan DAK di tahun ini telah mulai dilaksanakan. Serta pihak pelaksana baik itu penunjukan langsung dan Tender telah mendapatkan semua gambar dan lainnya dari Dinas Terkait," tambah Zunaidin. 

"Intinya kontraktor nakal akan ditindak, janji Kadis Dikbudpora," tegasnya.(MARLIN)

No comments

Powered by Blogger.