Polresta Mataram Gelar Rakor Pencegahan dan Pengendalian Covid 19 Dalam Rangka Suksesi Pilkada Kota Mataram 2020

foto: Saat Penandatangani Suksesi Pilkada Kota Mataram ditengah Pandemi Covid-19.
Mataram,KABAROPOSISINTB.Com--Polresta Mataram bertindak sebagai tuan Rumah rapat kordinasi (Rakor) Pencegahan dan Pengendalian Covid 19 Dalam Rangka Suksesi Pilkada Kota Mataram 2020. Rakor tersebut dipimpin langsug Walikota Mataram, H Ahyar Abduh yang sudah dihadiri oleh anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Mataram beserta Ketua KPU dan BAWASLU Kota Mataram, Sabtu (19/09/20).

Tujuan Rakor ini agar tahapan Pilkada bisa berjalan lancar dan Protokol Covid-19 tetap dijalankan oleh masyarakat. Rakor tersebut juga bersifat penting dan mendesak.  Karena memang harus mewujudkan pilkada di Kota Mataram bisa berjalan sesuai dengan tahapan dan sukses pada tanggal 9 Desember. Namun disatu sisi masih menghadapi masalah yang tidak ringan. Yaitu terkait upaya pencegahan dan penanganan covid-19 di Kota Mataram. 

Tugas bersama pihak terkait untuk mempersiapkan secara matang tahapan Pilkada mulai dari proses pendaftaran, kampanye sampai dengan proses pemilihan nanti. 

Wali Kota Mataram H. Ahyar Abduh mengatakan proses Pilkada sebagai ajang demokrasi rakyat harus tetap dilaksanakan dengan protokol Covid-19.  "Demokrasi harus tetap berjalan, tapi tetap kesehatan harus kita jamin dengan menerapkan protokol secara ketat" ujarnya.

Lebih lanjut Wali Kota juga meminta kepada semua yang hadir untuk melakukan pengawasan secara bersama, kemudian tindakan-tindakan hukum yang dilakukan  kalau terjadi pelanggaran agar jelas siapa yang berwenang untuk melakukan tindakan.

Sementara itu ketua DPRD Kota Mataram H. Didi Sumardi mengatakan Rakor ini untuk menyamakan persepsi semua pihak, agar prinsip penyelenggaraan Pilkada tetap mengedepankan keselamatan jiwa, serta bagaimana Pilkada 2020 tetap dilaksanakan dengan disiplin protokol Covid-19.

Sedangkan Kapolresta Mataram, Kombes Pol Guntur Herditrianto juga menyampaikan keterangan yang sama. Melalui rakor tersebut, semua pihak harus menyamakan persepsi. Seluruh tahapan pilkada harus dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan.(KO.O2)

No comments

Powered by Blogger.