HMS Beri Perhatian Kepada Masyarakat Kecil di Kabupaten Dompu dengan Program Turunan Mangrove


BIMA,KabaroposisiNTB.Com__Anggota DPR RI H Muhammad Syafrudin ST MT atau yang lebih dikenal dengan sapaan akrab HMS melanjutkan program Mangrovenya di pulau Sumbawa. Beberapa waktu lalu, selain di Kabupaten Sumbawa Barat, turunan Program Mangrove di kabupaten Bima, Dan Kabupaten Dompu,  juga dilaksanakan pemberian bantuan bagi Poklasar Soro Jambu,  di Desa Jambu kecamatan Pajo, kabupaten Dompu.

" Adapun bantuan yang di berikan oleh HMS Anggota DPR RI yakni berupa alat untuk meracik buah seperti buah Mangrove untuk jadikan Jush," kata Kades Jambu Muhtar Ismail. 


Selain itu, lanjut Kades, telah di lakukan uji coba oleh ibu ibu dalam  mengolah mangrove di jadikan Jush hasilnya memuaskan. Disamping itu, alat ini bukan saja mengolah buah Mangrove tetapi berbagai bentuk sajian makanan dan minuman ringan dari bahan apapun yang penting halal dan tidak mengandung unsur racun terhadap makanan dan minuman," tambah Kades. 

"Bantuan alat ini sebagai bentuk kepedulian dalam hal merubah perilaku hidup dari semula tidak memiliki kegiatan atau usaha sekarang dengan di berikan bantuan alat ini dapat membuka peluang usaha baru dalan dunia UMKM berbasis bisnis," ungkapnya. 


Secara pribadi dan pemerintah, dirinya sampaikan terimah kasih kepada anggota DPR RI H Muhammad Syafrudin ST MT yang benar benar peduli atas masyarakat desanya," tegas Muhtar Ismail. 


"Dan kalau bantuan alat ini dapat di manfaatkan dengan baik maka peluang usaha pasti akan ada dengan konsisten serta memiliki kemauan yang tinggi serta tekun dan giat dalam berusaha, insyaallah akan berhasil," harap Kades kepada masyarakatnya. 


Ketua Poklasar Soro Jambu  Dewi mengungkapkan dengan jumlah anggota 10 orang, pihaknya mendapatkan bantuan alat pengolahan Turunan Mangrove seperti Kulkas, Kompor gas Dan tabung, Ember 5 Baskom, 5 blender dan juga Alat tangkap Kepiting yang di dapat," ungkapnya. 


Lanjut Dewi, selaku Ketua kelompok baru pertama kali kami mendapatkan bantuan seperti ini dan sangat senang mendapat bantuan Alat Mangrove melalui dinas KKP melalui aspirasi HMS. 


"Dengan adanya fasilitas ini kami akan memanfaatkan untuk meningkatkan pendapatan dengan potensi yang ada sebagi sumber penghasilan kami di Dan juga sebagai mata pencaharian sampingan keseharian kami ," tuturnya. 


Ditambahkannya, Buat HMS pihaknya harap selalu sukses selalu dan tetap  menjadi kebanggaan kami orang Dompu, karna beliau sederhana dan baik hati juga selalu membantu rakyat melalui aspirasinya," tambah Dewi.


Sementara HMS demi masyarakat, dirinya akan terus bekerja menjemput program di pemerintah pusat baik yang ada di komisinya maupun lainnya.


"Selama ada Matahari pasti ada harapan sesuai slogan dirinya selama ini," tegas kandidat doktor kampus Brawijaya Malang ini. 


Ditegaskan juga, kami ada karena masyarakat, jadi kepentingan mereka selalu utama," tambah DPR RI tiga periode ini.(Marlin)





No comments

Powered by Blogger.