Alhamdulillah, Warga Naru Barat Kena Kebakaran Dapat Bantuan

Keterangan foto: Saat Peringatan Hari Ulang Tahun NTB Ke-63, Penyerahan Secara simbolis Bantuan Kebakaran Bagi Warga Desa Naru Barat Kecamatan Sape, BIMA-NTB.

BIMA,KabaroposisiNTB.Com--Masih ingat dengan musibah kebakaran yang menimpa warga desa Naru Barat kecamatan Sape,Kabupaten Bima, NTB, beberapa waktu lalu. Saat ini mereka dapat memperbaiki kembali rumah mereka, dari bantuan APBD I, APBD dan Dana terkumpul. Hal ini disampaikan, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Taufik, ST MT, Senin (20/12) di ruangan kerjanya.

Kata dia, pasca acara Gebyar NTB ke-63 kemarin diberikan secara simbolis bagi warga Naru dan saat ini telah masuk ke rekening kelompok mereka masing-masing," jelas Taufik. 

"Adapun data penerima bantuan perbaikan rumah yakni rusak berat 46 kepala Keluarga dengan total anggaran Rp 50 Juta/ Perkepala, Rusak Sedang 6 orang Pagu dana sebesar Rp 25 Juta/Kepala Keluarga dan rusak Ringan tiap tiap Kepala Keluarga masing masing mendapatkan kucuran dana sebesar Rp 15 Juta," ungkap Kadis Asli Sape ini. 

Taufik menjelaskan dari total anggaran sebesar Rp 3.194.863.175 selain diperuntukan untuk bangun rumah, dikerjakan juga untuk penataan lingkungan pemukiman, Rabat Gang serta pembuatan sertivikat warga," tambahnya.

"Sejak November pihak Dinasnya medata dan alhamdulillah saat ini proses pekerjaan sedang dikerjakan," terang calon Sekda ini. 

"Dirinya berharap, masyarakat dapat menikmati kembali keadaannya seperti sedia kala dan akhirnya mereka dapat kembali bahagia dan sejahtera lewat bangunan baru mereka," harap Taufik.(RED)


No comments

Powered by Blogger.