Gerak Cepat, Rafidin Bantu Warga Kena Angin Puting beliung

Keterangan Foto: Saat Rafidin Serahkan Bantuan.

Bima,KabaroposisiNTB.Com--Sosok Rafidin,S.Sos Anggota DPRD Kabupaten Bima dari partai PAN bergerak cepat dalam menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat yang Korban ditimpa musibah angin puting beliung di Desa Bajo Kecamatan Soromandi, Kabupaten Bima,NTB.

Bantuanya yang berikan berupa Mie Instan, Minyak Goreng, Gula dan Qurma. Politisi berlatar belakang Wartawan ini menyerahkan bantuan bersama istri diberikan kepada 40 KK yang menjadi korban musibah alam di Desa setempat, pada Minggu (10/4)
"Ini bantuan pribadi dari saya," ucap Rafidin pada Wartawan saat menyerahkan bantuan untuk korban puting beliung. 

Bagi mantan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bima ini, bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dirinya sebagai wakil Rakyat terhadap masyarakat. 

"Alhamdulillah, di Bulan Suci Ramadhan ini saya dan keluarga dapat berbagi dengan sesama, menyisihkan sebagian rezeki untuk membantu korban bencana alam," ujarnya.

Anggota Komisi 1 DPRD tersebut berharap bantuan ini dapat meringankan beban para korban bencana angin puting beliung.

"Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat sekaligus bernilai ibadah," harapnya.(RED,Marlin)

No comments

Powered by Blogger.