BKPH ToPaSo Jalankan Protokol NTB Hijau Kode OROD

FOTO: BKPH Toffo Pajo.

DOMPU,KabaroposisiNTB.Com--Kobarkan semangat NTB Hijau di wilayah Timur, BKPH Toffo Pajo Laksanakan Kegiatan One Resort One Demplot (OROD). Dengan mengirim personil Resort Karambura, BKPH Toffo Pajo Soromandi (ToPaSo) laksanakan penanaman Kemiri di lokasi So Raba Kalate, RTK.55. Adapun jumlah kemiri yang ditanam pada tahap awal ini ialah 100 batang yang nantinya akan dilanjutkan hingga menutupi luas areal yang direncanakan yaitu 30 Ha, ungkap Kadis LHK Provinsi NTB, Rabu (02/11). 

OROD merupakan merupakan kegiatan non anggaran berdasarkan Instruksi Kepala Dinas LHK, Julmansyah, S.Hut., M.A.P pada 2 Juli 2022, atas kerja sama dengan Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Hutan Lindung Dodokan Moyosari (BPDASHL DMS) untuk bantuan bibit. Adapun bibit yang didistribusikan untuk kegiatan OROD ialah bibit buah-buahan yang dibutuhkan serta bibit-bibit yang memiliki nilai ekonomi di pasaran.

Pemilihan jenis bibit OROD sejalan dengan tujuan OROD itu sendiri yaitu sebagai “Show Window” tolak ukur kinerja KPH sekaligus menjadi percontohan kepada masyarakat sekitar hutan bahwa OROD adalah jawaban yang selama ini dinanti untuk menjawab persoalan ekonomi masyarakat sekitar hutan. OROD sendiri merupakan langkah Persuasif yang diambil agar masyarakat sadar bahwa menanam tanaman yang dapat memulihkan kualitas hutan juga dapat membantu ekonomi masyarakat itu sendiri.(ALFAISAL)

1 comment:

  1. Menurut KBBI, Plagiat atau Plagiarisme merupakan aktivitas pengambilan karangan (pendapat dan sebagainya) orang lain dan menjadikannya seolah-olah milik sendiri atau karangan sendiri.

    ReplyDelete

Powered by Blogger.