Rafidin, S.Sos Lakukan Reses dan Silaturahmi ke Ponpes Al-Mutmainnah Desa Punti

Kabupaten BIMA, KabaroposisiNTB. COM--Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bima dari Fraksi PAN Rafidin, S.Sos melakukan Reses dan Silaturahmi di Pondok Pesantren Desa Punti, Kecamatan Soromandi, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), rabu (25/1).

Reses dan Silaturahmi tersebut di hadiri oleh Ketua Yayasan Ponpes Al-Mutmainnah Fahris, S.Pd, Kepsek Mts Melyunus, S.Pd, Kepala MA Drs. Taswin, Guru-guru pendidik, Kades dan Sekdes Punti, Ketua PWI Kabupaten Bima, Politisi dari partai Nasdem Ihram Sulaiman dan puluhan santri-santriwati.

Kepsek Mts Bapak Melyunus mengaku, Ponpes Al-Mutmainnah baru pertama kali dikunjungi oleh Anggota Dewan, karena selama berdirinya Ponpes tersebut tidak pernah diperhatikan oleh pemerintah apalagi dikunjungi secara langsung.

"Kita merasa bersyukur dengan kehadiran Angota Dewan Dapil III Rafidin, S.Sos. Ini adalah momentum emas bagi Ponpes Al-Mutmainnah pada umumnya dan Guru-guru pendidik pada khususnya," ujarnya.

Rafidin, S.Sos mengaku bahwa kedatangannya ke Ponpes tersebut dalam rangka Reses dan Silaturahmi dengan Ketua Yayasan, Kepsek, Guru-guru dan ingin mendengarkan langsung apa keluhan dan aspirasi dari guru yang ada di Ponpes Al-Mutmainnah Desa Punti.

Rafidin mencatat, ada beberapa aspirasi dari guru-guru Ponpes yang minta diwujudkan di antaranya renovasi atap gedung ponpes, fasilitas santri-santriwati yang mondok dan gaji 80 orang guru honorer.

Tidak hanya itu, Anggota Dewan dari Fraksi PAN ini, memberikan bantuan 30 kursi sebagai aset Ponpes Al-Mutmainnah, dana Rp. 50 juta untuk perbaikan lapangan Ponpes Al-Mutmainnah. 

Ditempat terpisah, Anggota Dewan ini memberikan bantuan 1 mesin sanyo untuk WC umum lapangan Desa Punti, dana Rp. 30 juta untuk renovasi masjid Dusun Lia dan 70 kursi untuk masyarakat Desa Sampungu.

Rafidin, S.Sos juga meminta kepada Ketua Yayasan Ponpes Al-Mutmainnah Napak Fahris, S.Pd agar mendirikan koperasi resmi  milik Ponpes Al-Mutmainnah, agar kedepannya segala bentuk kebutuhan guru-guru yang mengajar di  Ponpes bisa terbantukan.

"Koperasi resmi ini sebagai solutif bagi guru-guru yang ada di Ponpes Al-Mutmainnah," jelasnya.

Diakhir Resesnya, Anggota Dewan ini mengatakan bahwa pengabdian kepada rakyat itu harus benar-benar lahir dari niat baik dan tulus, agar segala yang kita lakukan bernilai ibadah dan dicatat sebagai amal baik disisi Allah SWT. (RED).

No comments

Powered by Blogger.