Wabup Bima di Pilkada Serentak Tunggu Instruksi Partai

Keterangan foto: Wakil Bupati Bima Drs H Dahlan M Noer. 


BIMA, KabaroposisiNTB. COM_ Majunya atau tidak Wakil Bupati Bima Drs H Dahlan M Noer pada pilkada serentak yang dilaksanakan pemilihannya 27 November tahun 2024 ini masih menunggu instruksi partai. Demikian disampaikan orang nomor dua di kabupaten Bima, Rabu (19/6) di ruang kerjanya. 



Sebagai kader partai, dirinya tak menepik hasil Rakor di tahun 2022 lalu, Ia dimandatkan maju sebagai calon Bupati Bima. Sesuai dengan aturan yang tak memungkinkan lagi dirinya maju sebagai calon wakil bupati Bima, " kata Babe sapaan akrab Wakil bupati Bima. 



"Tenang, masih Agustus juga mendaftar di KPU dinda wartawan, " jelasnya. 



Sebagai ketua Partai juga tak menepik dirinya maju, tapi masih kembali pada instruksi partai. Pasalnya, kalau maju harus menang itu sudah dimandatkan partai Gerindra. 



"Disisi lain, Dirinya banyak beberapa figur yang siap mendampingi apabila maju sebagai calon bupati kedepan, " tutur Dahlan. 



Diakhir penyampaiannya keharmonisan dengan Bupati Bima Hj Indah Dhamayanti Putri selama 8 tahun lebih ini sangat harmonis. Jadi dirinya tak ingin dibilang ada kepentingan dan lainnya, semua masih menunggu instruksi partai tampil atau tidaknya. Akhir Juli ini akan menjadi penentuan, " terangnya. (RED) 

No comments

Powered by Blogger.