Peringati HUT RI Ke-74,117 Peserta Ikuti Lomba Gerak Jalan Tepat Waktu

Bima,Kabaroposisi--Dalam rangka memperingati HUT RI ke 74 Tahun 2019, Pemerintah Kecamatan Bolo menggelar berbagai lomba, antara lain lomba gerak jalan tepat waktu yang diikuti oleh 117 peserta dari berbagai instansi, Pemdes dan organisasi yang ada di kecamatan setempat, Jum’at (9/8). Rute yang diambil yakni star di Kampus Vokasi Unram melewati Desa Sondosia, Bontokape, Timu, Leu dan finis di Paruga Nae Desa Kananga.

Ketua Panitia Kegiatan HUT RI ke 74, Kapten. Inf. Ibrahim, mengatakan, terkait kegiatan ini sudah dikoordionasikan dengan semua unsur yang ada untuk terlibat sekaligus memeriahkannya. “Indikator penilaian dalam lomba gerak jalan tepat waktu ini yakni keseragaman, keserasian regu dan ketepatan waktu,” ujar Danramil Bolo, Jum’at (9/8/19).

Untuk lomba gerak jalan diawali dengan gerak jalan tepat waktu. Insya Allah setelah lebaran akan dilaksanakan gerak jalan indah tingkat SD, SMP dan SMA sederajat. “Selain kegiatan lomba gerak jalan. Masih banyak kegiatan lain seperti catur, bulutangkis,voly ball dan lainnya dan saat ini sedang dilaksanakan,” ungkap dia.

Kata dia, dari semua kegiatan yang dilaksanakan, pengumuman juara akan disampaikan pada puncak perayaan HUT RI yakni pada saat upacara bendera di lapangan Paruga Nae Bolo. “Pengumuman para juara akan dilaksanakan pada puncak acara HUT RI sekaligus pembagian hadiah,” jelas dia.
Dirinya berharap, momentum bersejarah ini harus dimaknai oleh setiap elemen yang ada, tentu dengan memeriahkan dengan berbagai kegiatan yang mempunyai nilai nilai positif. “Kita harus memaknai momentum sejarah ini untuk menghargai jasa para pahlawan, menjunjung tinggi persatuan dan lainnya,” pungkas Danramil Bolo.(K001)

No comments

Powered by Blogger.