Wakil Bupati Bima Terima Pendemo untuk Sampaikan Aspirasi Kepusat Terkait Anjloknya Harga Jagung

Keterangan foto: Wakil Bupati Bima Terima pendemo untuk audiensi. 

Bima, KabaroposisiNTB. CoM_ Sosok sederhana dan peduli kepada masyarakat tani di kabupaten Bima, Wakil Bupati Bima Drs H. Dahlan M Noer menerima perwakilan pendemo 15 Orang untuk audiensi Di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Bima, Kaitan Dengan Anjloknya Harga Jagung Di Kabupaten Bima, pada Rabu (17/4). 

Wakil Bupati Bima mengaku anjloknya harga jagung sesungguhnya tanggung jawab Badan Pangan Nasional (BND) dan Kementerian Pertanian (Kementan). Akan tetapi dirinya bersama Bupati Bima Hj Indah Dhamayanti Putri akan menyampaikan ke pemerintah pusat akan keluhan petani di Bima. 

"Pihaknya telah berkoordinasi dengan dua perusahaan yang beroperasi di Bima untuk menemukan solusi atas permasalahan harga jagung, " ungkap Wakil Bupati Bima. 

" Hasil Rakor telah disampaikan ke Kementan dengan meminta agar harga jagung dinaikkan sesuai keinginan para petani. Keinginan petani itu diharapkan dapat diakomodir oleh Kementan."Sudah kami bersurat ke Kementan, semoga harapan petani diterima," ungkap Ketua DPC Gerindra kabupaten Bima ini. 

Sementara itu, terhadap para petani yang berunjuk rasa sampaikan aspirasi diharapakan tidak bertindak anarkis seperti blokade jalan. Karena hal demikian dapat mengganggu pengendara yang sedang melintas."Kami pahami kondisi masyarakat. Silakan saja sampaikan aspirasi, asal tidak blokade jalan yang dapat mengganggu aktivitas lalu lintas," pungkasnya.(Red) 

No comments

Powered by Blogger.