Polsek Tambora Sosialisasi Pencegahan Terjadinya Karhutlah

Bima,KabarOposisi--Menindaklanjuti amanat presiden terkait Karhutlah Kapolsek Tambora IPDA Nurdin Pada hari Kamis,(8/8/19) dimulai pukul 11.00 wita telah dilakukan giat Patroli oleh Kepolisian Sektor Tambora diwilayah Hukum Polsek Tambora sekaligus menyambangi beberapa tokoh Masyarakat di Desa Kawinda Toi dan Desa Oi Katupa, dalam rangka Sosialisasi dan Penyuluhan untuk mencegah terjadinya Karhutlah di Wilayah Kecamatan Tambora, Kabupaten Bima.

Adapun Agenda Kegiatan yg telah dilaksanakan Menyambangi Pt. Sanggar Agro Karya Persada dan bertatap muka langsung dengan Sdra. Majwin selaku pimpinan di Perusahaan yg berlokasi di Desa Oi Katupa, Menyambangi Masyarakat Dusun Oi Marai, Desa Kawinda Toi dan bertatap muka langsung dengan Kadus yaitu sdra. Ince, Menyambangi beberapa tokoh Masyarakat yg berprofesi sebagai pencari Madu Hutan di Desa Kawinda Toi.

IPDA Nurdin dalam penyampaian Kapolsek Tambora dalam rangka mencegah terjadinya Karhutlah di wilayah Kecamatan Tambora  Pertama-tama disampaikan bahwa pada tahun 2015 dan tahun sebelumnya kebakaran hutan terjadi hampir diseluruh provinsi di Indonesia dimana kerugian yg diakibatkan sejumlah 221 Triliun dan untuk lahan terbakar yaitu 2,6 Juta Ha. Maka dari itu diingatkan dan dihimbau kepada seluruh Masyarakat agar turut serta mencegah terjadinya Karhutla dan bersama-sama menjaga lingkungan agar kerugian tersebut dapat dihindari.

Berikutnya disampaikan kerugian ekonomi dan kesehatan akibat Karhutlah sangat besar, maka dari itu, demi menghindari kerugian tersebut api sekecil apapun segera di atasi dan dipadamkan sehingga tidak menimbulkan darurat api di Wilayah Kecamatan Tambora.

Selanjutnya diingatkan bila mana terdapat spot api baik dikawasan hutan maupun di lahan perkebunan agar segera disampaikan ke Bhabinkamtibmas dan Babinsa.

Perlu diketahui Kepolisian berperan dalam melakukan penyuluhan serta penindakan apabila terjadi Karhutla dan yang paling penting adalah pencegahan, jangan sampai setelah api membesar baru bingung untuk mengatasi.

Cara pencegahan dan pemadaman api secara rinci sudah diketahui oleh seluruh masyarakat, untuk itu segera tanggap dan tingkatkan kepedulian mencegah Karhutlah serta kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan.

Kapolsek Tambora menghimbau kepada Tokoh yg disambangi bila mana ditemukan spot api sekecil apapun segera dipadamkan dengan upaya yang maksimal agar api tidak membesar sehingga tidak berimbas pada hal" yg dapat menimbulkan kerugian yg lebih besar.

 Berikutnya disampaikan kepada masyarakat yg berprofesi sebagai pencari madu hutan apabila menggunakan tehnik pengasapan untuk mengusir lebah, agar tetap mematikan sarana api yg digunakan sehingga tidak terjadi kebakaran hutan.

Kegiatan patroli dan penyuluhan dalam rangka pencegahan Karhutlah di wilayah Kec. Tambora dipimpin langsung oleh Kapolsek Tambora, Ipda Nurdin.

Kegiatan tersebut berakhir pukul 16.30 wita, berjalan dengan aman dan lancar.(K001)

No comments

Powered by Blogger.