SF Warga Madawau Dinyatakan Reaaktif, Ketua Tim Covid_19 Madapanga : SF Diisolasi di RSUD Sondosia

Bima,KABAROPOSISI.Com--SF (22) tahun Warga Asal Madawau kecamatan Madapangga saat ini sedang diisolasi di RSUD Bima Sondosia usai di test Tim Penanganan Covid-19, Jum'at (15/5) setelah di dapat informasi dari warga setempat, seperti dilansir media ini sebelumnya.

Kepala Puskesmas Eva Juniarti S.KM, melalui Dr Alfita Niamula Ketua Tim Covid-19 Madapangga, saat ditemui media ini, sabtu (16/5) di ruang kerjanya mengungkapkan bahwa warga Madawau (SF) 22 tahun yang bekerja sebagai penjaga toko di Dompu ini sebelumnya melalui Hasil Rapid Test dinyatakan Reaaktif," Ujar Dokter.

Sambung, Dr Alfita Niamula usai dilakukan Rapid Test di Puskesmas setempat kembali hasil yang sama didapat oleh SF ini dinyatakan Reaaktif. Hingga akhirnya kemarin langsung kita bawa ke RSUD Sondosia untuk diisolasi," tandas Dokter.

Lanjutnya, perkembangannya masih kita tunggu hasil dari test Swebb atas SF asal Madawau, apakah terindikasi Covid_19 atau tidak. Saat ini, pasien dalam pengawasan tim Covid-19 Kabupaten Di RSUD Sondosia," jelasnya.

Ditambahkannya, pihak keluarganya juga telah   diperiksa melalui Rapid test dan alhamdullilah semua baik baik saja. " Insyallah mereka aman dari kontakan SF sementara ini," tuturnya.

Dirinya berharap pencegahan awal atas Pandemi Covid_19 ini lebih awal. Sehingga wilayah kita terhindarkan dari virus Corona," harapnya.(KO1)

No comments

Powered by Blogger.